Selasa, 30 Agustus 2016

SMP DTBS Akhwat Gelar Tes Kecerdasan Santri Baru 2016/2017

"Tes Kecerdasan ini untuk mengungkap tingat Inteketual, bakat dan minta, kepribadian dan gaya belajar para santri baru SMP DTBS Akhwat" kata Sri Rahayu Guru BK SMP Daarut Tauhiid Boarding School.


SMP Daarut Tauhiid Boarding School menyelenggarakan tes kecerdasan yang ditujukan kepada siswa baru pada Sabtu (27/8). “Tes keseluruhannya merupakan Psikotest. Ada test kecedasan IQ, test minat bakat, kemudian test kpribadian dan tes gaya belajar,”  kata Sri Rahayu, S.Pd, Guru BK SMP Daarut Tauhiid.
 
Test kecerdasan ini merupakan tolak ukur untuk mengetahui kondisi psikis, bakat dan minat serta gaya belajar para siswa baru. “Kita berikhtiar, yang pada akhirnya mudah-mudahan para siswa memahami kondisi mereka sendiri. Dari test IQ kita bisa tahu sejauh mana siswa bisa memahami materi. Memang ada IQ dari mulai dibawah rata-rata, katakanlah di bawah 99. Ada juga IQ yang lebih dari 120, tahun kemarin ada yang sampai 133,” lanjut Sri.
 
Mengenai kecerdasan spiritual, Sri mengungkapkan, para siswa dibiasakan melakukan pembiasaan-pembiasaan ibadah setiap hari dan berakhlakkul karimah. Sedangkan kecerdasan emosional erat kaitannya dengan kepribadian.
 
Sri menegaskan bahwa hasil dari test ini bukan merupakan seleksi untuk lanjut atau tidaknya siswa baru. Tapi, setelah ada hasil dan memahami kondisi siswa, baik itu kpribadian, bakat, maupun minat, pihak sekolah bisa merekomendasikan siswa dalam hal pendidikan selanjutnya. “Ini semua menjadi acuan bagi BK untuk menjuruskan siswa nanti ketika melanjutkan. Entah itu ke IPA, IPS, Bahasa. Atau ke sekolah mana? ke SMA, SMK, atau MA,” pungkasnya.



BRTT MESJID Sekitar Eco Pesantren More

Raih 4 juara, SMP DTBS Putri raih pula Piala Gubernur Jawa Barat di Creativity Days Nurul Imam 2018 More

Tes ini untuk menungkap tingkat intektual, bakat akademik, minat karir, kepribadian dan gaya belajar More



© 2023 smpdtbs All rights reserved.